Home · HTML · PHP · Tips 'n Trik

Mengenal XAMPP


XAMPP
Sekarang kita akan kenalan dengan XAMPP, apasih XAMPP itu.? XAMPP merupakan paket instalasi yang berfungsi sebagai web server, selain itu XAMPP juga berfungsi sebagai media pemrograman dan penyimpanan, oo ya, kenapa disebut paket instalasi ? karena di dalam XAMPP sudah terkandung apache sebagai web server, MySQL sebagai database setra pengaturan PHP, jika kita bisa merubah versi PHP dalam folder intalasi XAMPP.

Jadi dengan sekali instal kita sudah  memiliki ketiga item tersebut, gak perlu instal satu persatu, selain ribet alias gak praktis juga bisa bermasalah, jadi lebih baik pakai paket instalasi seperti XAMPP. Inslater XAMPP bisa kita download disini

Jika sudah di download sekarang kita instal XAMPP nya, berikut langkah-langkah nya:
  1. Klik 2x file instalasinya, Maka akan muncul jendela Setup Wizard seperti di bawah, lalu klik Next

  2. Selanjutnya kita tentukan letak folder XAMPP, secara default instalasi akan dilakukan pada direktori C:/, tentu kita dapat merubahnya sesuai keinginan dengan menekan tombol Browse, tapi saya sarankan default saja, jika sudah, klik Next.

  3. Berikan tanda ceklis pada pilikan “Install Apache as service” dan “Install MySQL as service”, tujuannya agar server berjalan otomatis saat program XAMPP di buka atau dijalankan, lalu klik Next

  4. Tunggu proses instalasi selesai.

  5. Jendela Complete Setup Wizard akan muncul saat proses instalasi selesai dan klik Finish.

  6. Apabila jendela peringatan firewall sistem operasi muncul, pilih saja Allow access.
  7. XAMPP Control Panel akan muncul apabila proses instalasi berhasil. Pada panel terlihat Apache dan MySQL secara otomatis lansung berjalan, itu karena tadi kita menceklis “Install Apache as service” dan “Install MySQL as service” saat instalasi.

    Dan selamat XAMPP kita sudah ter instal.
    Eiiitttsss.. Tapi untuk memastikan XAMPP sudah benar-benar terinstal dengan baik, sekarang kita coba buka pada halaman browser, ketikan “localhost/xampp” (tanpa tanda petik) pada adress bar, sebelumnya akan muncul logo XAMPP dan pilihan bahasa dibawah logo, setelah bahasa telah di pilih, maka akan terlihat seperti gambar dibawah.

    Untuk mengecek versi PHP kita bisa klik menu PHPinfo()

    Dan untuk bembuat databade (MySQL) kita tinggal klik menu phpMyAdmin atau ketikan “localhost/phpmyadmin” (tanpa tanda petik pada adress bar.
    dan untuk penjelasan mengenai database yang terdapat pada XAMPP yaitu MySQL, akan kita bahas terpisah pada artikel selanjutnya.
     Sekian penjelasan mengenai XAMPP yang bisa penulis sampaikan, semoga bermanfaat dan dapat dengan mudah di praktekan, jangan lupa tulis komentar atau berlangganan melalui email untuk mengenahui update artikel terbaru andriteguhweb. Terimakasih.

Artikel keren lainnya:

Belum ada tanggapan untuk "Mengenal XAMPP"

Posting Komentar